Pedrosa Hijrah ke Yamaha? Share this
MotoGP
Mode baca

Pedrosa Hijrah ke Yamaha?

Amos Arya
oleh Amos Arya
pada 04 May 2016

Foto: Pedrosa Hijrah ke Yamaha, dan Vinales akan bertahan di Suzuki

AALST - Teka-teki siapa yang akan mengganti Lorenzo di Movistar Yamaha terus bergulir. Belakangan dikabarkan pembalap Repsol Honda, Dani Pedrosa akan mengisi kekosongan satu pembalap Movistar Yamaha setelah dipastikan akan ditinggal pergi oleh Lorenzo mulai musim 2017.

Rumor perpindahan Pedrosa ke Yamaha berdasarkan informasi sumber motorcyclenews di sekitaran Paddock MotoGP. Menurut media asal Inggris tersebut, Pedrosa akan pergi meninggalkan Honda yang menaunginya selama 11 musim terakhir, setelah Yamaha diisukan gagal mencapai kesepakatan dengan pembalap Suzuki, Maverick Vinales.

Bahkan rumor tersebut menjadi pemberitaan besar dan menyebutkan Vinales akan tetap bertahan di Suzuki.

Menurut teori, perpindahan Pedrosa akan cocok untuk Yamaha, menggantikan Lorenzo dengan gaya balapan mirip dengan Lorenzo. Reputasi Pedrosa sebagai tandem yang sempurna di sirkuit bakal ideal sebagai tandem Valentino Rossi hingga akhir 2018 mendatang.

Teori lain jika Pedrosa benar-benar hijrah ke Movistar Yamaha, maka Cal Crutchlow digadang-gadang akan menggantikan posisinya di Repsol Honda. [Ikh/Ikh]


Komentar