Lorenzo: Semuanya Nyaris Sempurna Share this
MotoGP
Mode baca

Lorenzo: Semuanya Nyaris Sempurna

Indra Prabowo
pada 08 May 2016

LE MANS – Fenomenal. Itulah satu kata yang digambarkan oleh Yamaha atas kemenangan Jorge Lorenzo dan podium kedua Valentino Rossi di MotoGP Prancis 2016.

Kemenangan Jorge Lorenzo tak lepas dari strategi jitunya yang bertekad berlari dengan cepat sejak awal balap. Begitu lampu hijau menyala dia langsung membuka throttle lebar-lebar dan di lap pertama langsung unggul 0,4 detik. Dengan start dari pole position, Jorge Lorenzo memimpin balap sejak awal hingga akhir.

“Saya sangat senang dengan kemenangan ini karena semuanya berjalan dengan hampir sempurna,” kata Jorge Lorenzo yang kemarin memasuki usia ke-29 tahun.

“Saat balapan saya tahu Marc Marquez punya kesempatan bertarung dengan saya untuk menggodol tropi, atau jika dia tidak cepat dia bisa finish di urutan kedua atau ketiga. Artinya dia tetap berada di papan atas kejuaraan. Tapi karena dia mengalami kecelakaan dan mendapat nilai 0 berarti dia harus berjuang dari awal.”

Kemenangan Jorge Lorenzo di sirkuit Le Mans membawanya memimpin 5 angka di atas Marc Marquez (90 vs. 85). Seri ke-6 akan digelar di Mugello, Italia. [Idr]


Komentar