Ini Dia Kategori Kelas 76 Trial Game Asphalt Share this
Balap Lain
Mode baca

Ini Dia Kategori Kelas 76 Trial Game Asphalt

Amos Arya
oleh Amos Arya
pada 18 April 2017

Foto: 76 Trial Game Asphalt Foto: Amos Arya

JAKARTA – Untuk dapat mengikuti ’76 Trial Game Asphalt’, Anda perlu mengetahui kategori yang ada guna dapat menunjukkan performa terbaik di lintasan.

Kompetisi yang diadakan oleh Genta Auto & Sport ini memiliki beberapa kategori baik itu untuk peserta dan kelas. Terdapat 4 kategori peserta yaitu pro, non pro, komunitas dan master.

Kategori Pro hanya dapat diikuti oleh pembalap aktif di segmen motocross, road race dan grasstrack. Sedangkan untuk kategori non pro dapat diikuti oleh pembalap yang tidak aktif selama 3 tahun.

Kategori komunitas hanya dapat diikuti oeh anggota komunitas dan bemum pernah mengikuti kejuaraan sama sekali. Kategori master menjadi sangat unik karena hanya dapat diikuti oleh pembalap non pro berusia lebih dari 35 tahun.

Kategori kelas perlombaan sendiri dibagi menjadi 2 yaitu kelas utama dan kelas pendukung. Untuk kelas utama dapat diikuti oleh peserta pro dan non pro yang telah mendaftar di kelas FFA 450 serta FFA 250.

Sedangkan untuk kategori kelas pendukung dapat diikuti oleh semua kategori kelas peserta. Kelas pendukung terdiri dari kelas Trail 175 Open, Trail 250 Open, Enduro 250 Non Pro, Trail 250 Non Pro, Trail 175 Komunitas, Trail 250 Regional Non Pro dan FFA 450 Master.

Peserta yang mengikuti ’76 Trial Game Asphalt’ kelas utama akan memperebutkan hadiah utama sebesar Rp 3 juta, sedangkan untuk kelas pendukung akan memperebutkan hadiah utama sebesar Rp 2,5 juta.

“Bagi pemenang di event ini memiliki peluang untuk dapat mengikuti kejuaraan internasional karena prestasi yang diperoleh akan diakui oeh negara-negara di Asia. Kami memberikan jaminan jenjang karir yang terbaik bagi pembalap-pembalap berprestasi di kompetisi ini,” tutur Tjahyadi Gunawan, Owner Genta Auto & Sport.

Genta Auto & Sport yang menjadi penyelenggara kompetisi ini memiliki target pengunjung sebanyak 3.000 orang dan diikuti oleh 30-40 starter setiap seri. [Amo/Ikh]


Komentar