7 Peralatan yang Selalu Hilang dari Mobil Share this
Tips
Mode baca

7 Peralatan yang Selalu Hilang dari Mobil

Syubhan Akib
oleh Syubhan Akib
pada 03 May 2016

Foto: 7 peralatan ini harus selalu ada di dalam mobil

JAKARTA - Pemilik mobil umumnya hanya merawat, memakai dan mencuci setelah terguyur air hujan. Hal tersebut sudah menjadi rutinitas yang tidak bisa dihindari. Namun ada kebiasaan yang tidak selalu diingat oleh para pemilik mobil.

Adalah menyimpan beberapa peralatan wajib. Memang tidak semua mobil yang keluar dari dealer menyediakan peralatan tersebut. Tapi setidaknya Anda harus memilikinya. Sebab sangat penting ketika menghadapi masalah di jalan. Berikut daftar alat-alat yang wajib ada di dalam mobil.

Kotak P3K

Kelihatannya sepele, namun kotak P3K perlu dibawa di mobil. Khususnya untuk Anda yang sering bepergian jauh dengan mobil. Jalan-jalan akan lebih tenang kalau ada persediaan kotak obat.

Senter

Senter juga sangat perlu ada di mobil kamu. Untuk apa? Pastinya untuk mencari barang yang terjatuh di dalam mobil ataupun untuk mengecek kondisi mobil di malam hari di tempat yang gelap.

Peralatan Ganti Ban

Anda tak pernah tahu kapan dan di kondisi seperti apa ban mobil akan pecah. Nah, beberapa peralatan yang dibutuhkan tak terlalu sulit dicari seperti dongkrak, kunci pass dan tentu saja ban cadangan. Jangan lupa untuk latihan mengganti ban, ya!

Pemecah Kaca

Nah, tampaknya alat pemecah kaca juga berfungsi pada saat darurat, terutama saat pintu mobil tidak bisa dibuka secara normal. Prepare it!

Buku Manual

Jangan lupa untuk membawa buku manual mobil Anda, supaya apabila terjadi gangguan pada mobil, Anda bisa mendeteksinya dengan bantuan buku manual mobil tersebut.

Segitiga Pengaman

Segitiga pengaman berguna untuk memberikan peringatan apabila terjadi mogok, ganti ban, atau memperbaiki mobil di pinggir jalan. Jadi, kendaraan lain bisa tahu kalau mobil Anda sedang bermasalah.

Tali Tambang

Jangan lupa untuk menyiapkan tali tambang di mobil Anda! Tali ini bisa digunakan untuk menarik mobil apabila mobilmu mogok dan membutuhkan peralatan khusus dari bengkel mobil. [Syu/Ikh]


Komentar