New Mercedes-AMG GLC63 and GLC63 Coupe Will Bite You! Share this
Mobil Baru
Mode baca

New Mercedes-AMG GLC63 and GLC63 Coupe Will Bite You!

Amos Arya
oleh Amos Arya
pada 06 April 2017

Foto: New Mercedes-AMG GLC63 dan GLC63 Coupe

STUTTGART – New Mercedes-AMG GLC63 dan GLC63 Coupe gemparkan lantai New York International Auto Show pada 12-23 April 2017.

Eksterior new Mercedes-AMG GLC63 dan GLC63 Coupe telah dilengkapi dengan desain panamericana pada grille-nya, detail khusus pada bagian body, desain bumper baru, spoiler terbaru, lingkar roda 19’ dan exhaust berperforma dengan quad pipes. Ubahan desain tersebut membuat tampilan kedua mobil ini kian sporty nan dinamis.

New Mercedes-AMG GLC63 dan GLC63 Coupe dipersenjatai dengan mesin 4.0-liter twin-turbocharged V8. Sebelumnya, mesin ini telah disematkan dalam diri new Mercedes-AMG GLC 63 4MATIC+ dan GLC 63 4MATIC+ Coupe yang diklaim menjadi crossover berperforma terbaik.

Mesin terbaru ini menghasilkan tenaga 469 hp dan torsi maksimal 650 Nm. Mesin ini dikawinkan dengan transmisi AMG SEEDSHIFT MCT 9-speed yang dilengkapi dengan start-off wet clutch.

Kedua mobil ini juga telah mengadaptasi sistem AMG 4MATIC+ all-wheel-drive melalui electromechanically controlled clutch dan limited-slip rear differential. Dengan adanya teknologi tersebut, distribusi torsi kedua mobil ini akan maksimal.

New Mercedes-AMG GLC63 dan GLC63 Coupe

Performa mesin tersebut mampu membuat new GLC63 mampu melaju 0-100 kpj dalam 3,9 detik dan pada GLC63 Coupe hanya membutuhkan 4 detik. Tidak hanya membutuhkan waktu singkat saja, kedua mobil ini juga memiliki kecepatan maksimal 250 kpj.

Pada interiornya, kedua mobil ini telah dilengkapi dengan panel instrument dan jok terbaru di samping mengusung jok bahan kulit yang dikombinasikan dengan microfiber.

Ketika berada di dalam, kita bisa melihat mode berkendara AMG Dynamic Select. Untuk GLC63 memiliki mode Comfort, Sport, Sport+ dan Individual, sedangkan GLC63 Coupe dilengkapi mode tambahan yaitu mode Race.

Mercedes-Benz juga menyematkan suspensi baru AMG dengan fully-supporting multi-chamber air spring, 3 stage adaptive damper control (Comfort, Sport dan Sport+) dan speed-sensitive sports steering (Comfort dan Sport).

Fitur-fitur ini diakui akan meningkatkan pengendaraan. Menurut rencana Mercedes-Benz, distribusi kedua mobil ini dilakukan pada awal 2018. [Amo/Ikh]


Komentar