Video Lebih Dekat dengan Sports Car Ramah Lingkungan Share this
Video Mobil
Mode baca

Video Lebih Dekat dengan Sports Car Ramah Lingkungan

Amos Arya
oleh Amos Arya
pada 20 August 2016

TANGERANG – BMW i8 memiliki desain eksterior dan interior sangat khas untuk memperkuat kesan mewah dan sporty.

Pada bagian eksteriornya mengutamakan aerodinamika sebagai sports car dengan konfigurasi kursi 2+2. Sedangkan untuk interior, memiliki struktur dengan prinsip ‘layering’ sehingga menciptakan kesan ringan serta kuat.

Interior BMW i8 menggunakan bahan-bahan ramah lingkungan, namun tetap memberikan kualitas terbaik dan tampilan alami. BMW i8 menggunakan mesin bensin 1.5-liter BMW TwinPower Turbo 3-silinder teknologi Valvetronic dan mampu menghasilkan tenaga sebesar 231 hp dan torsi mencapai 320 Nm untuk menggerakkan kedua roda belakang.

Mesin tersebut dikawinkan dengan BMW eDrive technology electric motor, 2-speed transmission. Motor listrik tersebut mampu melontarkan tenaga sebesar 102hp (puncak tenaga 131 hp)dan torsi 250 Nm dari tenaga listrik yang disimpan pada baterai lithium-ion. [Amo/Ikh]


Komentar