Saga dan Persona Menyusul Iriz di Indonesia Share this
Berita Mobil
Mode baca

Saga dan Persona Menyusul Iriz di Indonesia

Amos Arya
oleh Amos Arya
pada 10 February 2017

Foto: Produk-produk baru Proton di 2017

BOGOR – Iriz menjadi produk pembuka Proton di 2017. Selain city car itu, merk asal Malaysia itu akan segera menghadirkan dua produk baru lain.

PT Proton Edar Indonesia selaku agen pemegang merk Proton di Indonesia akan menghadirkan 2 produk baru lainnya di tahun ini yaitu Saga dan Persona.

"Ya ini permulaannya, selepas ini ada lagi Persona dan Saga juga di tahun ini," tutur Shahidin Sahamid, Regional Head ASEAN International Division Proton Sdn Bhd di Bogor, Jawa Barat.

Meluncurnya kedua produk baru ini akan segera dipastikan setelah melihat respon konsumen akan Proton Iriz. Tidak hanya dari respon saja, melainkan juga jumlah permintaan konsumen akan produk-produk terbaru lainnya.

"Kami akan lihat dulu bagaimana penerimaan Iriz di Indonesia. Saat ini saya belum bisa bicara soal kapan Saga dan Persona akan launching di Indonesia," tambah Shahidin.

Di Malaysia, Saga mengusung mesin 1.3-liter empat-silinder DOHC 16V VVT. Sedangkan untuk Persona menggunakan mesin 1.6-liter empat-silinder DOHC 16V VVT.

Kedua sedan terbaru Proton ini telah dilengkapi dengan berbagai macam fitur terbaru guna menambah kenyamanan dan kesenangan mengemudi. Tentunya kehadiran sedan tersebut akan dinanti pecinta sedan di Tanah Air.

Waktu peluncuran kedua produk baru ini belum dipastikan. Tidak hanya itu saja, Proton pun masih belum memastikan akan hadir di IIMS 2017 dan GIIAS 2017 sehingga kehadiran kedua produk ini belum bisa diprediksi. [Amo/Ikh]


Komentar