Penghargaan untuk Insan Otomotif Indonesia Share this
Berita Mobil
Mode baca

Penghargaan untuk Insan Otomotif Indonesia

Amos Arya
oleh Amos Arya
pada 27 February 2017

Foto: Penghargaan bagi insan otomotif Indonesia

JAKARTA – NMAA menutup AutoPro Indonesia 2017 dengan memberikan penghargaan kepada insan otomotif dalam negeri.

Penghargaan ini guna menunjukkan komitmen National Modificator & Aftermarket Association (NMAA) untuk memajukan industri otomotif melalui jalur modifikasi.

“ROI dapat menjadi wadah bagi insan otomotif untuk mengukuhkan karyanya. Penghargaan ini diharapkan dapat menjadi tolak ukur penghargaan paling bergengsi di bidang otomotif Indonesia,” tutur Tomy Gunawan, pendiri ROI.

Melalui ROI, NMAA bercita-cita untuk menjadi satu-satunya lembaga yang diakui oleh masyarakat terlebih bagi industri otomotif dalam negeri. Memanfaatkan momentum AutoPro Indonesia 2017, NMAA melalui penghargaan ini telah memberikan apresiasi kepada beberapa pihak yang telah menjadi bagian penting dalam perkembangan industri otomotif melalui pameran aftermarket ini.

Penghargaan ini untuk pertama kali diberikan kepada tiga orang yaitu Lia Indriasari selaku President Director Nine Events, Luckas Dwinanda sebagai pemilik Honda Estilo ‘Casper’ tercepat di Indonesia dan Jimmy Lukita sebagai pembalap paling konsisten selama tiga generasi.

ROI

“Kami akan selalu memberikan apresiasi untuk kreativitas, usaha dan hasil karya di bidang otomotif kedepannya. Semoga apresiasi ini akan memacu pertumbuhan dan perkembangan dunia otomotif Indonesia lebih baik,” tutup Tomy. [Amo/Ikh]


Komentar